5 Bahaya Minum Kopi Berlebihan untuk Kesehatan, Bikin Kecanduan hingga Nyeri Dada

Rabu, 13 September 2023 - 05:30 WIB
loading...
5 Bahaya Minum Kopi...
Minum kopi berlebihan bisa menyebabkan bahaya untuk kesehatan. Namun, banyak orang tidak menyadari hal ini dan menjadikan minum kopi sebagai sebuah kebiasaan. Foto/Getty Images
A A A
JAKARTA - Minum kopi berlebihan bisa menyebabkan bahaya untuk kesehatan . Namun, banyak orang tidak menyadari hal ini dan menjadikan minum kopi sebagai sebuah kebiasaan hingga gaya hidup yang dilakukan setiap hari.

Penelitian menunjukkan bahwa kafein yang terdapat dalam kopi aman bagi kebanyakan orang bila dikonsumsi dalam jumlah rendah hingga sedang. Namun, kopi yang diminum berlebihan bisa menimbulkan efek samping yang tidak menyenangkan dan bahkan berbahaya.

Berikut bahaya minum kopi berlebihan untuk kesehatan yang harus diwspadai dilansir dari Very Well Health, Rabu (13/9/2023).

Bahaya Minum Kopi Berlebihan untuk Kesehatan





1. Nyeri Dada


Nyeri dada terjadi ketika aliran darah ke jantung terhambat. Ketika kafein meningkat, demikian pula pembatasan aliran darah. Oleh karena itu, terlalu banyak kopi dapat menyebabkan nyeri dada.

Namun, kafein yang dibutuhkan untuk menyebabkan nyeri dada umumnya jumlahnya sangat tinggi. Sehingga secara keseluruhan risikonya rendah jika Anda hanya mengonsumsi satu hingga tiga cangkir kopi sehari.

2. Kecemasan


Kafein dapat memengaruhi suasana hati. Meskipun asupan kafein dalam jumlah sedang dapat berkontribusi pada perasaan bahagia, mengonsumsi dua hingga enam cangkir kafein dapat menimbulkan kecemasan. Kecemasan adalah perasaan lelah, atau gelisah.

Sebuah tinjauan terhadap 57 penelitian mengukur efek kecemasan setelah mengonsumsi kafein dalam jumlah yang bervariasi. Hasilnya beragam ketika menyangkut asupan rendah dan tinggi. Beberapa penelitian menunjukkan minum hingga lima cangkir kopi tidak berpengaruh pada kecemasan. Penelitian lain menemukan perasaan tegang setelah mengonsumsi dua atau tiga cangkir.

5 Bahaya Minum Kopi Berlebihan untuk Kesehatan, Bikin Kecanduan hingga Nyeri Dada

Foto/Infografis SINDOnews
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2258 seconds (0.1#10.140)